Artikel Islam · Aqidah Akhlak · Fikih · Al-Qur'an Hadits · SKI

Pengertian Singkat Tentang Zakat & Macam-Macamnya


Zakat menurut bahasa adalah bersih, suci dan bertambah. Sedangkan menurut istilah fikih, zakat adalah mengeluarkan sejumlah harta kepada orang yang berhak menerimanya dengan syarat-syarat yang telah ditentukan oleh syariat Islam.

Zakat merupakan rukun Islam yang ketiga yang harus ditunaikan oleh orang Islam. Zakat terdiri atas 2 macam, yaitu zakat mal dan zakat fitrah.

1. Zakat Mal
Zakat mal yaitu zakat harta benda atau harta kekayaan seseorang yang wajib dikeluarkan zakatnya kepada yang berhak menerima zakat setelah mencapai nisab. Adapun harta yang wajib dikeluarkan zakatnya adalah sebagai berikut.
a. Binatang ternak
b. Emas dan perak
c. Biji makanan yang mengenyangkan
d. Buah-buahan
e. Harta perniagaan

Zakat mal bertujuan untuk membersihkan harta kekayaan yang kita miliki dan meningkatkan kasih sayang kepada sesama manusia.

2. Zakat Fitrah
Zakat Fitrah atau zakat jiwa atau zakat badan diwajibkan pada akhir Ramadhan bagi setiap Muslim baik laki-laki maupun perempuan, baik anak kecil maupun orang dewasa, merdeka maupun hamba sahaya. Sedangkan tujuan zakat fitrah adalah membersihkan diri dengan jalan memberikan beras atau makanan pokok minimal 2,5kg kepada yang berhak menerimanya.

Search: pengertian zakat mal dan nisabnya, pengertian zakat, pengertian zakat fitrah, pengertian zakat mal, pengertian zakat fidyah, pengertian zakat mal dan dalilnya, pengertian akuntansi zakat menurut para ahli, pengertian zakat beserta contohnya, pengertian zakat hewan ternak, pengertian zakat jiwa

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+
Tags :

Related : Pengertian Singkat Tentang Zakat & Macam-Macamnya

  • Perbedaan Antara Hadiah Dengan Suap Perbedaan Antara Hadiah Dengan Suap - Banyak sebutan untuk pemberian sesuatu kepada petugas atau pegawai diluar gajinya, seperti suap, hadiah, bonus, fee dan sebagainy ...
  • Pengertian Hibah dan Hukumnya Pengertian Hibah dan Hukumnya - Menurut bahasa hibah artinya pemberian. Sedangkan menurut istilah hibah ialah pemberian sesuatu kepada seseorang secara cuma-c ...
  • Pengertian Sedekah, Apa Bedanya Dengan Infak? Pengertian Sedekah, Apa Bedanya Dengan Infak? - Pada dasarnya semua orang, baik kaya maupun miskin, punya uang atau tidak, bisa memberikan sedekah sesuai dengan apa ya ...
  • Ketentuan dan Cara Sujud Tilawah Berdasarkan Syariat Islam Ketentuan dan Cara Sujud Tilawah Berdasarkan Syariat Islam - Manusia  tidak memiliki kekuatan dan kemampuan apapun tanpa pertolongan Allah. Dengan  pernyataan ...
  • Rukun Ibadah Haji yang Harus Dilakukan Rukun  Ibadah Haji yang Harus Dilakukan - Rukun  ibadah haji adalah pekerjaan yang tidak boleh ditinggalkan atau diganti dengan yang lain, jika ditinggalkan ...

4 komentar:

  1. nice artikel gan, thanks for share.. :) (y)

    ReplyDelete
  2. bner skali kang dan kita wajib untuk ber zakat.

    ReplyDelete
  3. info yang bagus
    sesama umat muslim harus saling berzakat

    ReplyDelete
  4. nice info gan, thanks

    ReplyDelete

Silahkan berkomentar sesuai apa yang telah anda baca dengan syarat.
1. Berkomentarlah dengan Relevan
2. Don't Spam
3. No Porn
4. No Sara
5. Jika MELANGGAR komentar akan dihapus